Info propolis dari majalah trubus

Dua puluh tahun lalu Trubus bertemu seorang peternak lebah di pedalaman Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Gaya beternaknya tidak berbeda jauh dengan yang saat ini banyak dilakukan orang. Sekumpulan kotak sarang lebah dipasang berderet di pinggir-pinggir hutan, menanti lebah pekerja pulang sarang membawa nektar yang dikumpulkan dari kuntum-kuntum bunga.

Yang agak berbeda adalah cara mengkonsumsinya. Sang peternak, sambil tersenyum lebar, mematahkan sarang lebah dan menyodorkannya pada Trubus. ‘Makan ini, enak,’ ujarnya. Sarang yang lengket dengan madu kecokelatan dan berbintik-bintik hitam itu tampak kusam. Dengan sedikit waswas dan demi menjaga sopan santun, sarang itu dimasukkan ke mulut. Begitu lidah menyentuh sarang kotor tersebut, nyesss….rasa manis, dingin, dan lengket langsung menyergap. Sarangnya terasa lembut. Madu yang terselip di rongga-rongga sarang berhamburan keluar memenuhi mulut. Rasanya memang enak.

Pembaca yang terhormat, tak seorang pun dari kami menyadari betapa berharganya pemberian peternak lebah itu. Bintik-bintik hitam yang mengotori sarang lebah itu adalah propolis, salah satu produk lebah yang pertama kali diteliti di Jepang dalam kurun waktu duapuluh tahun terakhir ini. Propolis terbukti sebagai panasea yang bersifat antibakteri, antijamur, dan antivirus, mirip VCO. Bagi lebah, propolis dipakai untuk menambal dan mensterilkan sarang. Sedangkan bagi manusia, kini propolis dipakai mengobati penyakit maut seperti diabetes mellitus, stroke, hepatitis, kanker, hipertensi, tubercolusis, batu ginjal, hingga HIV/AIDS. Harganya berkisar Rp120.000/60 ml.

Propolis yang sedang naik daun itu kami angkat sebagai topik utama edisi ini. Sebagai pendamping, kami pun memaparkan peluang bisnis cabai. Cabai memang komoditas penuh risiko. Namun, terbukti ada sejumlah petani yang sanggup menuai cabai dan setiap kali meraup laba. Triknya ialah mempelajari pola konsumsi dan pola panen cabai selama 10 tahun terakhir. Prediksi berdasarkan analisis data tersebut terbukti ampuh mengatasi gejolak harga cabai yang luar biasa tinggi.

Seluruh paparan di 2 topik utama itu, karena keterbatasan halaman, tentu saja hanya memuat pokok-pokok informasi terpenting. Detail teknisnya dapat Anda peroleh jika mengikuti pelatihan cabai yang diselenggarakan pada 16 – 17 Januari 2010, sedangkan pelatihan beternak lebah madu diselenggarakan pada 30 – 31 Januari 2010. Jika Anda tertarik, silakan hubungi Suci/Devi di nomor telepon 021-8729060, faks 021-8729059, email pelatihan@trubus-online.co.id, dan HP 0813-16034009.

Salam,

SUMBER MAJALAH TRUBUS
Onny Untung
Salam,,